Persiapan Universitas Telkom menuju QS Asia University Ranking

Universitas Telkom berencana untuk meraih peringkat terbaik pada Quacquarelli Symonds Asia University Ranking (QS AUR) pada tahun 2017, setelah mendapat 3 stars untuk Quacquarelly Symonds Stars (QS Stars) pada tahun 2016 lalu.  Untuk mencapai peringkat tersebut, Universitas Telkom melalui Bagian P3I melakukan beberapa persiapan-persiapan.

Salah satu persiapan yang dilakukan adalah dengan mengadakan rapat koordinasi bersama para penanggung jawab indikator-indikator yang dipersyaratkan di QS AUR.  Rapat koordinasi dilaksanakan pada hari Kamis, 15 Maret 2017 dipimpin oleh Direktur Sekretariat Universitas, Dr. Arfianto Fahmi didampingi oleh Kepala Bagian P3I, Dr. Z.K. Abdurahman Baizal.

Saat ini Universitas Telkom sudah men-submit data academic peer list dan employer list kepada beberapa pihak yang pernah/dan bekerjasama dengan Universitas Telkom.  Jika dibandingkan dengan QS Stars, data yang harus di submit di QS AUR lebih sedikit.  Baizal mengatakan bahwa target Universitas Telkom dalam QS AUR ini adalah mencapai peringkat 400 di Asia.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *